wajah- wajah pemuda indonesia

 


“Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, Beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncang dunia”  Ir. Seokarno

Ketika kita berbicara tentang muda , maka kita akan berbicara tentang fisik, fisik yang kuat, wajah yang masih kencang, dan banyak lagi. Tapi bagaiamana kalau kita menggabarkan pemuda hari ini? Lihatkan bagaimana perkembangan zaman begitu pesat.  Teknologi mulai menjadi raja di era generasi zaman ini. Kita sebut saja dengan  genarasi milineal atau generasi z, generasi termuda di dunia. Lalu bagaimana kiprah anak muda saat ini?

Baik buruknya sebuah bangsa dilihat bagaimana para pemudanya menjalankan peran dalam kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini,  karena karakteristik semangat yang berapi-api , kuat, penuh dinamika dan idealisme. Tapi sekarang begitu berbeda yang kita temukan, banyak suara anak muda yang terbungkam. Jika kita kembali kepada sejarah perjuangan kemerdekaan ini , maka akan kita temukan bagaimana gaungan anak muda zaman dulu .

Pemuda dalam sejarah kemerdekaan

Dalam masa perjuangan kemerdekaan, generasipemuda nasionalis mengambil sikap yang radikal. Pada 16 Agustus 1945, sejumlah pemuda menculik Soekarno dan Mohammad Hatta untuk memaksa kedua pemimpin untuk segera memproklamasikan kemerdekaan. Cikal bakal  perjuangan pemuda tidak hanya sebagai pendorong gerakan kemerdekaan tapi juga sebagai penggerak pembangunan indonesia dikemudian hari .

 Pemuda indonesia hari ini

Pemuda indonesia saat ini adalah penentun wajah-wajah indonesia kedepannya. Lalu bagaimana ketika pemuda hari ini tidak sesuai dengan karakterisrik pemuda yang sesungguhnya? Ini akan menjadi PR besar untuk gerenasi seterusnya.  Jika kita berbicara tentang muda maka kita akan berbicara tentang karakter, karakter anak muda indonesia yang berani, kuat dan idealis

Fakta anak muda saat ini sangat jauh dari kata ideal untuk suatu bangsa yang besar seperti indonesia, survai menyatakan bahwa jumlah pengguna internet di indonesia mencapai 196,7 juta dan yang di dominasi oleh anak muda. ( hasil survai asosiasi penyelenggaraan jasa internet indonesia).  Yang paling mengejutkan adalah akses internet terbesar di duduki oleh anak muda dengan akses konten yang kurang mendidik. Bagaimana  bisa kita sembut anak muda sebagai agent of change jika masalah krusial tekonologi masih belum mampu anak muda pilah secara benar.

Bagaimana pemuda seharusnya?

Pemuda memiliki peran yang besar bagi perubah-perubahan sosial lingkungan yang sering digaungkan adalah agent of change ( agen perubahan)  sebagai agen perubahan yang memiliki sikap kritis dan jiwa semangat. Anak muda memiliki kekuatan untuk mempengaruhi dan menyadarkan masyarakat untuk melakukan suatu gerakan perubahan sosial, misalnya dengan memperjuangkan aspirasi masyarakat dari ketidak sesuaian kebijakan pemerintah yang dibuat.

Pemuda ini menjadi harapan bangsa untuk wajah-wajah indonesia kedepanya, sebagai penerus bangsa sudah seharusnya pemuda indonesia banyak belajar dan menyadari betapa pentingnya pendidikan. Pendidikan menjadi salah satu kunci utama untuk menjadikan indonesia ini mampu bersaing dengan negara lainnya. Karena dengan kulitas pendidikan yang baik, skill yang mempuni maka akan banyak mengahasilkan karya, inovasi dan smenagat juang demi kemajuan bangsa dan negara.

Lalu sudahkah kita menjadi anak muda yang mampu memberikan solusi atau hanya mengeritik tanpa memberika solusi??

yulia agisni
yulia agisni Hanya seorang penikmat sastra

Posting Komentar

label
advertise